SMAN 10 Luwu Timur Gelar Fashion Show Daur Ulang, Gaun Indah dari Limbah

oleh -72 membaca
oleh

Luwu Timur, Chaneltimur.comSMAN 10 Luwu Timur Gelar Fashion Show Daur Ulang, Gaun Indah dari Limbah

Suasana berbeda terasa di halaman SMAN 10 Luwu Timur, Desa Kertoraharjo, Kecamatan Tomoni Timur, Kamis (31/10).

Para siswa meramaikan ajang fashion show dengan balutan busana cantik yang terbuat dari bahan daur ulang seperti kertas, koran bekas, kantong plastik, gelas, hingga botol plastik. Setiap kelas menampilkan model dengan tema putri raja dan peri cantik, memperagakan gaun-gaun yang dirancang penuh kreativitas dan inovasi.

Kepala Sekolah SMA Negeri 10 Luwu Timur, Imam Sopi’i, menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mendorong siswa mengolah sampah menjadi sesuatu yang berharga. “Kami ingin siswa memiliki kreativitas dan inovasi, salah satunya lewat desain busana. Selain itu, yang terpenting adalah kecintaan mereka pada lingkungan,” ujar Imam Sopi’i.

Ajang ini tak hanya menjadi wadah kreativitas, tetapi juga menanamkan kesadaran lingkungan di kalangan siswa. SMAN 10 Luwu Timur berharap melalui kegiatan ini, siswa dapat melihat bahwa sampah bukan sekadar limbah, melainkan potensi yang bisa diolah menjadi karya bernilai. (Red)