Jeneponto, Chaneltimur.com – Satuan Pembinaan Masyarakat (Sat Binmas) Polres Jeneponto kembali menggelar kegiatan Safari Jumat sebagai upaya mendekatkan diri dengan masyarakat. Kali ini, kegiatan berlangsung di Mesjid Nurul Amin, Dusun Bonto Jannang, Desa Kaluku, Kecamatan Batang, Jumat 23/1/2026
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kasat Binmas Polres Jeneponto, AKP M. Natsir, S.Sos., didampingi oleh Kapolsek Batang Iptu Purwanto, S.H., beserta jajaran personel Sat Binmas lainnya.
Dalam sambutannya, AKP M. Natsir menyampaikan sejumlah himbauan dan pesan Kamtibmas (Keamanan dan Ketertiban Masyarakat) kepada seluruh jamaah yang hadir. Salah satu poin utama adalah ajakan untuk kembali mengaktifkan dan mengoptimalkan peran Satkamling (Satuan Keamanan Lingkungan).
“Kami menghimbau agar masyarakat kembali aktif menggerakkan Satkamling. Ini merupakan langkah preventif untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan sekaligus menjaga keamanan dan ketertiban yang selama ini sudah tercipta dengan baik di lingkungan kita,” ujar AKP Natsir.
Kapolres Jeneponto, AKBP Haryo Basuki, S.I.K., M.H., menegaskan bahwa Safari Jumat merupakan program rutin Sat Binmas yang memiliki nilai strategis. Metode pendekatan keagamaan dinilai efektif untuk membangun kedekatan dan komunikasi yang harmonis antara Polri dan masyarakat.
“Kegiatan Safari Jumat ini adalah salah satu cara kami untuk bersilaturahmi dan berdialog langsung dengan masyarakat. Melalui forum ini, kami tidak hanya menyampaikan pesan kamtibmas, tetapi juga mendengarkan aspirasi, keluhan, dan masukan dari masyarakat terkait kondisi keamanan di lingkungan mereka,” jelas Kapolres.
Usai pelaksanaan salat Jumat, kegiatan dilanjutkan dengan momen silaturahmi dan penyerahan Jumat Berkah dari Kapolres Jeneponto kepada sejumlah jamaah dan masyarakat setempat. Hal ini sebagai wujud kepedulian dan bentuk bakti Polri kepada masyarakat.
Kegiatan Safari Jumat ini diharapkan dapat memperkuat kemitraan antara Polri dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman, tertib, dan kondusif di seluruh wilayah Kabupaten Jeneponto.tutupnya”
Mansur Lau.





