Luwu Timur, Chaneltimur.com – Direktur RSUD I Lagaligo, dr. Andi Fajar Wela, M.Kes, Sp. PA memimpin langsung kegiatan rabu sehat yang di mulai dari briefing di halaman RS dan di lanjutkan dengan berkeliling meninjau layanan di setiap ruangan, Rabu 03/7/2024
Interaksi langsung dengan pasien dan petugas pelayanan merupakan ciri khas yang menjadi salah satu nilai lebih dari Direktur yang telah menjabat kurang lebih 2 bulan ini.
Didampingi oleh struktural, setiap keluhan dan saran yang di dapatkan di catat dan langsung di bahas tindak lanjutnya oleh bidang terkait.
Salah seorang petugas security RS menyampaikan rasa puas atas kepemimpinan Direktur baru karena adanya ketegasan dari pihak manajemen dalam menerapkan aturan.
“sekarang kondisi ruang perawatan sudah tidak kaya pasar, sudah lebih bersih, teratur dan tenang ucap-nya”
Merupakan komitmen RS dalam menciptakan Layanan Prima dan Berbudi menjadi motivasi seluruh petugas dalam bergerak melayani sesama. Lap.Ms