Diduga Oknum Kepsek SD Maccini Baru Kota Makassar Melakukan Pungli Dana PIP

oleh -88 membaca
oleh

Makassar,Chaneltimur.Com – Begitu banyaknya bantuan yang diturunkan oleh menteri pendidikan ke setiap sekolah baik dari bantuan Penerima Indonesia Pintar (PIP) agar orang tua siswa siswi tidak terbebani dengan pembiayaan sekolah.

Namun hal tersebut masih ada pihak sekolah yang diduga melakukan tindak pungli terhadap dana Penerima Indonesia Pintar (PIP) sebesar Rp 50.000 per orang tua murid yang mendapatkan bantuan dana PIP,

“Betapa tidak diduga Oknum Kepsek SD Maccini Baru telah melakukan pungli terhadap orang tua siswa siswi yang mendapatkan dana PIP sebesar Rp 50.000

Informasi tersebut dihimpun dari salah satu siswa siswi SD Maccini Baru yang enggan disebut namanya mengatakan ” dana PIP di haruskan ada potongan sebesar Rp 50.000 setelah menerima dari Bank dengan alasan untuk biaya foto copy “, ungkap orang tua murid.

Setelah dikonfirmasi oleh pihak sekolah melalui operator sekolah Saipul mengatakan ” kalau pemotongan tersebut itu tidak ada cuma kalau sukarela untuk memberi itu biasa ada ” ketus Saipul ke awak media .

Selang beberapa jam kemudian, kami konfirmasi langsung ke Risnawati, S.pd. M,PD selaku Kepala Sekolah SD Maccini Baru mengatakan bahwa ” pemungutan tersebut yang diwajibkan itu

sepengetahuan saya tidak ada dan saya pun tidak tau jika ada dewan guru kami yang melakukan hal tersebut.

Lanjut Kepsek, Kalau orang tua siswa siswi yang sudah menerima dari Bank kami memang memanggil kembali untuk kesekolah setelah menerima dari Bank dengan alasan untuk mengetahui siapa saja yang sudah cair dan berapa orang yang sudah cair dananya,

“kemudian biasa memang saya lihat ada yang dikasih oleh satpam sekolah dan bujang sekolah tapi tidak diminta,ujar Kepsek

Editor YUSUF R