Buka Lomba Asmaul Husna, Sufriaty Berharap Dapat Diterapkan Dalam Keluarga

oleh -12 membaca
oleh
Luwu Timur, Chaneltimur.com Ketua TP PKK Luwu Timur, Hj. Sufriaty didampingi Ketua I Bidang Pembinaan Karakter Keluarga, Arbiyanti Febthavia, Ketua Bidang IV Kesehatan dan Lingkungan, Masrah Bahri Suli, membuka kegiatan lomba Asmaul Husna Tingkat Kabupaten Lutim Tahun 2023 yang berlangsung di Aula Rujab Bupati, Rabu (20/12/2023).
Kegiatan ini diselenggarakan oleh Pokja I TP PKK Lutim bekerjasama dengan Bagian Kesra dalam rangka memperingati hari ibu yang ke-95 . Turut hadir Ketua TP PKK Kecamatan dan Desa se-Lutim beserta jajaran, para Dewan Juri dan peserta lomba.
Pada kesempatan tersebut, Ketua TP PKK Lutim, Hj. Sufriaty menyampaikan bahwa di tanggal 29 akan dilaksanakan khatam serentak, dimana kegiatan ini dilakukan dua sampai tiga kali dalam setahun.
“Mudah-mudahan ini juga dipersiapkan, sehingga bisa terlaksana dengan baik,” kata Sufriaty.
Lebih lanjut, Sufriaty mengatakan bahwa lomba ini bertujuan untuk mengingat dan memaknai arti dari 99 asmaul husna yang didalamnya adalah doa.
“Saya yakin semua ibu-ibu hampir setiap saat menghafalkan baik itu sedang melakukan aktifitas seperti memasak maupun menyapu. Secara otomatis anggota keluarga akan mendengarkan dan bahkan ini merupakan contoh bagi anak-anak kita. Mudah-mudahan bisa kita terapkan utamanya didalam keluarga masing-masing,” ucap Ketua TP PKK Lutim.
Olehnya itu, Ketua TP PKK Lutim berharap apa yang dilakukan pada kesempatan ini bisa menjadi berkah khususnya di Kabupaten Lutim.
“Ini yang menjadi harapan kita semua dan mungkin di tahun depan dalam rangka hari ibu maupun kesatuan gerak PKK, akan ada kegiatan yang diprogramkan. Dimana sangat bermanfaat untuk diri sendiri bahkan untuk keluarga dan masyarakat di Luwu Timur,” tutupnya.
Sebagai informasi, lomba ini diikuti oleh 11 kecamatan dengan kreteria penilaian antara lain; Sopan santun (Adap dan Penampilan), Ketepatan lafal dan kelancaran. (dew/ikp-humas/kominfo-sp)