Semangat Gotong Royong Wali Murid Siswa SDN 047 Bumi Harapan Kec. Baebunta Membuat Lapangan Voli Untuk Sekolah

oleh -34 membaca
oleh

Luwu Utara, Chaneltimur.com – 
Tampak para guru dan orang tua murid sibuk bergotong royong membuat lapangan olah raga voli untuk sekolah SDN 047 Bumi harapan pada hari sabtu Tgl 15 juli 2023 mulai Jam 09 pagi sampai pukul 13:30

Para Wali orang tua murid SDN 047 Bumi harapan bersama pihak guru terlihat begitu antusias dan semangat melaksanakan gotong-royong membuat lapangan olah raga Voli untuk sekolah.

Gotong-royong yang melibatkan orangtua siswa kelas 1-6 mengerjakan dan membuat Lapangan Olah Raga Voli untuk sekolah di area halaman sekolah yang dikoordinir oleh Agus Seba Kaso Samaah, Kepala sekolah, Bersama Ketua Komite Sekolah, terlihat bersemangat bergotong-royong bersama
Para orang tua siswa laki-laki yang begitu antusias saat bekerja membuat lapangan olah raga Voli tersebut, kepala sekolah sangat berterima kasih kepada masyarakat orang tua wali murid yang sudah meluangkan waktunya.

“Agus Seba Kaso Samaah, Kepala Sekolah SDN 047, menyampaikan kegiatan Gotong-royong ini merupakan perwujudan kesepakatan antara para guru dengan orangtua murid dalam Hal musyawarah, Kegiatan gotong royong ini telah di selesaikan dalam satu hari
Karena partisipasi dan semangat para wali orang tua murid kelas 1-6 dengan para guru terutama Kamsal Bujang Sekolah dan guru wanita minyiapkan makn minum.” ucap Agus.

Kepala Sekolah dan Para guru, bujang sekolah, Ketua Komite, Kepala Dusun Bumi Indah kerja sama dengan masyarakat terutama orangtua murid dalam bergotong-royong kerja lapangan dan membenahi pagar hidup Sekoalah.
Suasana terasa semakin semarak dan akrab antara guru dan orangtua murid dalam bergotong-royong Membuat lapangan olah raga Voli dan membenahi pagar hidup Sekolah.

Kepala sekolah SDN 047, berharap suasana Keakraban dan kebersamaan antara guru dan orangtua siswa seperti ini yang kita harapkan bersama terus menjalin kerja sama dengan pihak sekolah dan berkelanjutan dalam memajukan sekolah, tutur Kepsek.

“Harapan Ketua Komite kepada Dinas Pemda, Khususnya Dinas terkait agar dapat meperhatikan Sekolah SD 047 agar dapat memberikan bantuan anggaran pambangunan pagar sekolah, karena sudah berkali kali kami usulkan lewat musrembang Desa maupun Kecamatan dan Kabupaten sampai sekarang ini belum ada hasilnya.

Kami sebagai orang tua wali murid sangat kwatir dengan anak kami, karena didepan sekolah jalan aspal yang dilalui kendaraan roda 4 dan roda 2 yang laju apalagi jalannya lurus. Lanjut Kata komite.

“Mudah-mudahan Dinas terkait dapat merespon usulan kami sebagai orang tua Murid demi keamanan anak kami di sekolah. Kami juga berharap kebersamaan masyarakat baik dalam pengusulan anggaran apapun untuk sekolah, Terutama pagar sekolah.
Selain dari itu kami akan selalu seperti ini akan terus berlanjut kerja sama dengan pihak sekolah sehingga menimbulkan motivasi yang kuat dalam memajukan sekolah untuk anak kita kedepannya.

Kami berharap kepada Pemda khususnya Dinas terkait agar ditahun ini atau tahun berikut nya SDN 047 Bumi Harapan dapat di beri bantuan anggaran pagar permanen dari pemerintah Kabupaten Luwu Utara, khususnya Dinas terkait dapat mengindahkan usulan kami yang sudah kami usulkan melalui musrembang yang sudah berkali kakali sampai sekarang, ” tuturnya.

Lap ( Mikson)