Pengawas Pemilihan Umum Kecamatan (Panwascam) Kab. Pamona selatan Lakukan Sosialisasi

oleh -96 membaca
oleh

Sulteng,Chaneltimur.Com – Panwascam Kecamatan pamona selatan kab. Poso (sulteng) lakukan sosialisasi ke Kantor Camat pamona selatan terkait Netralitas ASN dalam menghadapi pemilu tahun 2024 Kamis, 24/11/2022.

Ketua Panwascam Kecamatan Pamona selatan Bapak Z muslim Muhammad, ST, menjelaskan, Pemilu adalah kegiatan nasional untuk bagaimana menciptakan pemimpin-pemimpin yang dimulai dari Daerah, Provinsi hingga Pusat, jadi hal itu merupakan tugas dan tanggung jawab bersama, sebagai penyelenggara pemilu untuk menyukseskannya.

Ia, menambahkan bahwa pengawasan penyelenggara pemilu adalah pencegahan dan penindakan, untuk itu diharapkan untuk memahami segala regulasi yang ada dalam menjalankan tugas.

Dalam kegiatan tersebut Camat Pamona selatan Bapak Darmanto W.D, S. Sos, menerima komisioner Panwascam kec. Pamona selatan di ruang kerjanya, dalam pertemuan itu ketua Panwascam  kec. Pamona selatan Bapak Z muslim Muhammad, ST menghimbau agar Pak camat, pamona selatan selaku kepala wilayah diminta untuk menyurati seluruh instansi pemerintahan yang ada di wilayah Pamona selatan terkait NETRALITAS ASN.

Terkait dengan himbauan itu Pak Camat menyampaikan bahwa dia akan menindaklanjuti surat dari panwascam tersebut, baik melalui apel pagi setiap hari senin dan juga melalui grup WA Pak Camat dengan seluruh Kades dan Perangkat Desa Se-kecamatan Pamona Selatan. Lap. Muslim.