LUTIM, Chaneltimur.com – Kabupaten Luwu Timur mengikuti Kirab Budaya Tahun 2024 dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 355 Provinsi Sulawesi Selatan, yang berlangsung di Anjungan Pantai Losari, Makassar, Sabtu (19/10/2024).
Kirab Budaya ini diikuti lebih dari 200 peserta dari Lutim yang dipimpin langsung oleh Sekretaris Daerah, H. Bahri Suli serta para Kepala OPD, Manajement PT. Vale, Ketua Dharma Wanita Persatuan, TP PKK, Kepala Sekolah, Camat, Kepala Desa, Lurah dan Sanggar Morokono Kecamatan Towuti.
Turut hadir menyaksikan acara ini, Pjs. Bupati Luwu Timur, Jayadi Nas, dimana sejumlah daerah juga ikut berpartisipasi dan menampilkan ciri khas dari daerahnya masing-masing.
Dikonfirmasi usai menyaksikan kirab budaya, Jayadi Nas mengatakan bahwa, momentum ini sangat luar biasa, dimana Kabupaten Lutim telah diapresiasi oleh Gubernur Sulawesi Selatan, Prof. Zudan Arif Fakrulloh yang telah melihat Lutim sangat kompak, terkoordinir dan berpakaian sesuai budayanya masing-masing.
“Hari ini alhamulillah kita telah mengikuti kirab budaya se Sulawesi Selatan dan sangat luar biasa ramai,” ungkap Jayadi Nas.
“Ini adalah suatu hal yang sangat luar biasa karena Luwu Timur hadir untuk memeriahkan HUT Sulawesi Selatan yang ke 355 tahun,” tambahnya.
Terakhir, Jayadi Nas mengungkapkan bahwa, kunci keberhasilan Luwu Timur berasal dari kekompakan.
“Kekompakan untuk kirab budaya ini berasal dari kita semua dan bahu-membahu serta menunjukkan Sulawesi Selatan adalah rumah kita semua,” terang Pjs. Bupati Jayadi Nas. (dew/ikp-humas/kominfo-sp)