Info Terbaru Tanah Longsor di Luwu, Berikut Data Korban

oleh -113 membaca
oleh

Luwu, Chaneltimur.com Perkembangan Situasi H+1 kejadian Bencana tanah Longsor yang terjadi di Jalan Poros Bastem, Dusun Lengke Rante, Desa Bonglo Kec. Bastem Utara Kab. Luwu Pada Senin 26 Februari 2024 sekira pukul 09.30 Wita

Pukul 08.30 Wita, Tim SAR gabungan mulai melaksanakan Pencarian di TKP kemungkinan masih adanya Korban yang belum ditemukan dan Pukul 09.17 Wita, Puskodalops menerima laporan dari warga yang kehilangan keluarganya dengan identitas An. Ratang (Lk) umur (50), alamat Dusun Dampan, Kec. Bastem utara

“Alat Berat Jenis Loader 1 unit tiba di Lokasi untuk membantu melaksanakan Pencarian/Evakuasi Korban” Ujar salah Satu Tim sar yang berada di Lokasi kejadian

Pada Pukul 13.55 Wita ditemukan satu korban berjenis kelamin laki-laki dalam kondisi meninggal dunia.

Dandim 1403/Palopo, Letkol Arm Kabit Bintoro Priyambodo menjelaskan jika korban yang ditemukan hari ini pukul 13.40 WITA, dimana korban yang sebelumnya dilaporkan oleh pihak keluarga.

“Saat ini Korban sudah di dentifikasi tim inafis dari Polres Luwu serta sudah diserahkan ke pihak keluarga” Jelasnya.

Lebih lanjut, Kabit Bintoro Priyambodo mengatakan untuk perluasan area pencarian saat ini masih melihat kondisi dan situasi di lapangan serta laporan dari masyarakat setempat.

“Untuk wilayah pencarian, terbuka kemungkinan kita akan perluas. Kita akan melihat situasi dan kondisi di lapangan serta laporan dari masyarakat jika diperlukan,” Tuturnya.

Untuk mempermudah pencarian korban, Tim SAR menambah Alat Berat Jenis Excavator 1 unit

” Hingga Pukul 16.00 Wita, Kegiatan pencarian dihentikan dan akan dilanjutkan besok pagi” Tambah Anggota TIM Sar Lutim

Untuk info sementara, Meninggal Dunia : 5 orang
1). Nama : Emelia (P).
– Umur : 30 thn.
– Pekerjaan : Bidan
– Alamat : Desa Tasang Tongkonan, Kec. Bastem Utara, Kab. Luwu.

2). Nama : Miskawati (P).
– Umur : 21 thn
– Pekerjaan : Swasta
– Alamat : Desa Dampan, Kec. Bastem Utara, Kab. Luwu.

3). Nama : Wanto (L)
– Umur : 18 thn
– Pekerjaan : Swasta
– Alamat : Desa Dampan, Kec. Bastem Utara, Kab. Luwu.

4). Nama : Mariama Patakdungan (P)
– Umur : 57 thn
– Pekerjaan : Guru Honorer
– Alamat : Desa Salulimbong, Kec. Bastem Utara, Kab. Luwu.

5). Ratang (L)
– Umur 50 thn
– Pekerjaan : Tani
– Alamat : Desa Dampan, Kec. Bastem utara, Kab. Luwu.

Data Sementara Korban Jiwa
1. Meninggal Dunia : 5 orang.
2. Masih di Rawat : 6 orang.
3. Pulang ke rumah : 10 orang.

Data sementara Kerugian Materiil
1. Badan Jalan tertutup material longsor sepanjang ± 150 meter.
2. Kendaraan Roda 4 sebanyak 1 unit telah ditemukan.
3. Kendaraan Roda 2 sebanyak 14 unit telah ditemukan.

Kondisi di Lokasi
1. Personil SAR Gabungan : 492 orang.
• Personil Kodim 1403/Plp : 50 orang.
2. Alat Berat sebanyak 5 unit (Excavator : 3 unit dan Loader : 2 unit)

Lap. RS